Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Membuat Animasi Pembelajaran itu Mudah...

Siapa bilang membuat animasi untuk kegiatan belajar mengajar (KBM) itu susah!!! mungkin yang merasa susah apabila tidak punya kemuan untuk memberikan atau menyajikan proses belajar mengajar yang mengasyikkan.  Karena sebenarnya dalam membuat animasi yang diperlukan hanyalah kreatifitas. Yaa kreatifitas. dulu sewaktu SD saya punya seorang guru yang sangat inovatif dan kreatif dalam menyajikan materi, beliau sering membuat inovasi alat peraga dari alat-alat seadanya namun sangat membantu dalam proses belajar mengajar.

Namun hal itu terjadi di pertengahan tahun 90-an yang tentunya perangkat komputer masih barang eksklusif yang harganya pun selangit. Namun  di era teknologi saat ini, mengembangkan perangkat pembelajaran bukanlah hal yang terlalu rumit. Nah berikut ini beberapa cara yang saya gunakan dalam membuat animasi pmbelajaran :

1. MS  Power Point
Membuat Animasi Pembelajaran itu Mudah
Pada perangkat ini, sebanarnya banyak sekali tools-tools yang bisa kita manfaatkan. namun saya lebih suka menggunakan dan memainkan gambar yang dipadu-padankan dengan kata serta tak lupa saya beri backsound instrumen ceria. 

kadang juga saya menggunakan program tambahan untuk membuat powerpoint menjadi format video atau SWF. sehingga lebih nyaman ditampilkan

2. Vektor Editor

sedangkan untuk vektor editor, saya biasa menggunakan program CorelDraw dan Adobe Flash. Dibandingkan dengan MS powerpoint, animasi yang ditampilkan lebih variatif dan tentunya bisa lebih menarik. Namun tentunya tingkat kesulitannya lebih tinggi.

nah bagaimana cara membuat animasi dengan muda dengan menggunakan program diatas, Insya Allah sesegera mungkin akan kami buat tutorialnya dalam bentuk video.

sekian.... 

Post a Comment for "Membuat Animasi Pembelajaran itu Mudah..."