Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Membuat Larutan dengan Konsentrasi Tertentu.


adapun tujuan dari praktikum ini adalah Membuat larutan KOH 0,5 M dengan cara pengenceran dari larutan KOH 2 M.
Membuat 250 mL larutan NaCl 1 M dari kristal NaCl murni.

Dasar Teori
Membuat Larutan dengan Konsentrasi Tertentu.Campuran zat-zat yang homogeny disebut larutan, yang memiliki komposisi merata atau serba sama diseluruh bagian volumenya. Suatu larutan mengandung satu zat terlarut atau lebih dari satu pelarut. Zat terlarut merupakan komponen yang jumlahnya sedikit, seadangkan pelarut adalah komponen yang terdapat dalam jumlah yang banyak (Achmad, 1996 : 1).

Jika dua zat yang berbeda dimasukkan dalam suatu wadah ada tiga kemungkinan, yaitu bereaksi, bercampur, dan tidak bercampur. Jika bereaksi akan menghasilkan zat baru yang sifatnya berbeda dari zat semula. Dua zat dapat bercampur bila ada interaksi antara partikelnya. Interaksi itu ditentukan oleh wujud dan sifat zatnya. Oleh sebab itu, campuran dapat dibagi atas gas – gas, gas – padat, cair – cair, cair –padat, dan padat – padat (Syukri, 1999 : 350)

Bila dua atau lebih zat yang tidak bereaksi dicampur, campuran yang terjadi ada 3 kemungkinan, yaitu campuran kasar, disperse kolid, dan larutan sejati. Dua jenis campuran yang pertama bersifat heterogen dan dapat dipisahkan seacara mekanis. Sedang larutan yang bersifat homogeny dan tidak dapat dipisahkan secara mekanis. Atas dasar ini campuran larutan didefinisikan sebagai campuran homogeny antara dua zat atau lebih. Keadaan Fisika larutan dapat berupa gas, cair, atau padat dengan perbandingan yang berubah-ubah pada jarak yang luas (Sukardjo, 1997 : 141)

Ada dua komponen yang penting dalam suatu larutan yaitu pelarut dan zat yang dilarutkan dalam pelarut tersebut. Zat yang dilarutkan itu disebut zat terlarut (solute). Larutan yang menggunakan air sebagai pelarut dinamakai larutan dalam air. Larutan yang mengandung zat terlarut dalam jumlah yang banyak dinamakan larutan pekat. Jika jumlah zat terlarut sedikit, larutan dinamakan cairan dengan cairan, padatan atau gas sebagai zat yang terlarut. Larutan dapat berupa padat dan gas, karena molekul-molekul gas berpisah jauh, molekul-molekul dalam campuran gas berbaur secara acak, semua gas adl;ah larutan, contoh terbaik larutan adalah udara (Karyadi, 1994 : 51)

Alat dan Bahan
Alat
Alat
Jumlah
Gelas Beaker 100 mL
Gelas Beaker 250 mL
Pengaduk stainless
Neraca Ohaus
Pipet Tetes
Gelas Ukur 25 mL
Kaca Arloji
1
1
2
1
1
1
1

Bahan
Bahan
Larutan KOH 2 M
Kristal NaCl Murni
Aquades

Prosedur Kerja
  1. Pengenceran larutan dari KOH 2 M menjadi 100 mL larutan KOH 0,5 M.
  2. Siapkan gelas beaker 100 mL, pengaduk stainless, dan gelas ukur 25 mL.
  3. Hitunglah berapa volume larutan KOH 2 M yang harus diambil untuk membuat 100 mL larutan KOH 0,5 M dengan menggunakan rumus pengenceran. (Lihat Lembar Kerja Siswa)
  4. Ukurlah sejumlah volume KOH 2 M berdasarkan perhitungan yang didapatkan dengan menggunakan gelas ukur.
  5. Kemudian, masukkan larutan tersebut ke dalam gelas beaker 100 mL dan tambahkan aquades hingga tepat 100 mL.
  6. Pembuatan 150 mL larutan NaCl 1 M dari kristal NaCl murni.
  7. Hitunglah berapa massa Kristal NaCl murni yang perlu diambil untuk membuat 150 mL larutan NaCl 1 M. 
  8. Timbanglah sejumlah massa kristal NaCl (sesuai dari hasil perhitungan) menggunakan neraca ohaus.
  9. Setelah menimbang, masukkan kristal NaCl tersebut kedalam gelas beaker 250 mL, tambahkan sedikit aquades, kemudian aduk hingga seluruh kristal NaCl larut.
  10. Setelah Kristal NaCl larut, tambahkan aquades hingga volume tepat 150 mL, kemudian aduk kembali.





Post a Comment for "Membuat Larutan dengan Konsentrasi Tertentu."